KEMANGI
(Ocimum Basilicum L.)
Nama latin : Ocimum Basilicum L.
Nama daerah : Kemangi; Kemangen; Surawung.
Deskripsi tanaman : tanaman ini merupakan jenis tanaman semak yang tegak dengan bau khas, tanaman ini bisa mencapai tinggi 1,5 meter. Bunganya berbibir berbentuk bulir warna putih dan merah muda. Bijinya apabila terkena air akan menggelembung seperti agar-agar.
Habitat : Tanaman ini bisa tumbuh pada dataran rendah sampai ketinggian 1300 meter di atas permukaan laut.
Bagian tanaman yang digunakan : daun
Kandungan kimia : Eugenol; Sineol; Metilkhavikol, Protein, Kalsium.
Khasiat : Diaforetikum
Nama simplesia : Ocimume Folium
Resep tradisional :
1. Perut kembung : sediakan daun kemangi secukupnya, dicuci bersih dimakan sebagai lalapan.
(Ki Seger Waras.Pijat Refleksi dan Obat Herbal.2011:128)
MENIRAN (Phillanthus Niruri Linn) Bagaimana reaksi sobat setelah melihat gabar di atas ? Pasti sobat terkejut dengan rumput yang banyak tumbuh di halaman rumah ini ternyata masuk dalam dunia herbal dan memiliki banyak khasiat. Tumbuhan rumput ini disebut meniran. Meniran ialah suatu tanaman yang batangnya kecil dan lunak tingginya kurang lebih 30 cm. Bentuk daunnya kecil-kecil seperti daun petai cina dan daun asam. Dibawah daunnya tumbuh buah yang berwarna hijau kecil-kecil seperti menir (beras yang ditumbuk lembut kecil-kecil dalam bahasa jawa). Dari istilah itulah sobat, nama meniran berasal. hehehe. Apasih khasiatnya ? Khasiat daun meniran adalah sebagai berikut :

Komentar